Apakah Junk Food Membuat Anda Malas?
Tanpa menghiraukan gagasan jika gaya hidup menyebabkan obesitas, peneliti mengungkapkan bahwa diet yang bisa menimbulkan obesitas, membuat orang lelah dan malas. Para peneliti di University of California Los Angeles (UCLA), mengungkapkan temuan tersebut berdasarkan penelitian yang mereka lakukan pada 32 tikus betina. Penelitian yang dipimpin oleh ilmuwan UCLA, Aaron Blaisdell, juga mengklaim bahwa kelelahan/ fatigue merupakan hasil dari mengkonsumsi junk food secara berlebihan.
Dalam penelitian ini, tikus betina mendapat salah satu dari dua diet selama enam bulan. Kelompok tikus dengan diet satu, mendapat diet standar berupa makanan tidak diolah seperti jagung dan ikan mentah. Kelompok dengan diet dua mendapat replikasi junk food, yaitu makanan yang sudah diproses dan mengandung banyak gula.
Setelah tiga bulan, peneliti melihat perbedaan yang signifikan dalam berat badan tikus. Mereka melihat bahwa 16 tikus betina yang mendapat diet dua, berat badannya bertambah dan menjadi gemuk.
Sebagai bagian dari penelitian, tikus betina tersebut diberi tugas menekan tuas dengan makanan – air sebagai hadiah. Dibandingkan dengan tikus dengan diet satu, tikus dengan diet dua memiliki kinerja yang lebih rendah. Selama 30 menit, tikus diet dua mengambil istirahat dua kali lebih lama dibanding tikus dengan diet satu.
Setelah enam bulan, para peneliti menukar diet kedua kelompok. Dalam hal ini, tikus yang tadinya mendapat diet dua diberi makanan bergizi selama sembilan hari. Sayangnya, penukaran diet ini tidak membantu tikus-tikus tersebut dalam mengurangi kelebihan berat badan ataupun meningkatkan kinerja mereka.
Tikus-tikus yang tadinya diberi diet satu, mendapat junk food selama sembilan hari. Namun, mereka tidak mengalami kenaikan berat badan ataupun penurunan kinerja.
Berdasarkan penemuan tersebut, para peneliti mengatakan bahwa diet junk food menyebabkan obesitas dan gangguan kognitif.
Implikasi bagi Manusia :
Para peneliti sangat percaya bahwa temuan ini juga berlaku untuk manusia karena sistem fisiologis manusia mirip dengan tikus. Junk food membuat manusia lebih lapar.
“Orang gemuk sering mendapatkan stigma sebagai orang yang malas dan kurang disiplin," kata Blaisdell. “Berdasarkan temuan ini, kami menafsirkan bahwa ide umum yang digambarkan di media mengenai orang menjadi gemuk karena mereka malas, adalah salah. Data kami menunjukkan bahwa diet junk food merupakan penyebab, bukan efek dari kemalasan. Entah karena diet junk food menyebabkan kelelahan atau diet ini menyebabkan obesitas , yang akhirnya menyebabkan kelelahan."
http://www.sciencedirect.com/science/article/pii/S0031938414000833
If you liked this post you may also like

Bagaimana cara membuat pola makan anak lebih sehat dan berkelanjutan?

ESPGHAN 2023 - Dampak Positif Nutrisi Berbasis Makanan Nyata pada Anak dengan Gangguan Pencernaan

Pentingnya Memperhatikan Nutrisi Sehat dan Berkelanjutan bagi Anak-Anak

Jenis Persalinan dan Mikrobiota Usus Bayi - Sectio Caesaria atau Per Vaginam