Nestle Nutrition Institute (NNI) Situs Bahasa Indonesia Diluncurkan

2 min read /

Setelah go live sejak bulan Oktober 2013 lalu bersamaan dengan pelaksanaan PIT IKA Solo, situs resmi Nestle Nutrition Institute (NNI) dalam versi Bahasa Indonesia kini resmi diluncurkan. Situs ini ditujukan untuk menyajikan informasi berlandaskan ilmu pengetahuan dan edukasi, institusi kami mengembangkan “Ilmu Pengetahuan Untuk Nutrisi Yang Lebih Baik” dalam rangka berkontribusi untuk meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat. Diluncurkannya situs ini juga untuk memaksimalkan efektifitas penyebaran informasi dan pengetahuan kepada tenaga kesehatan di seluruh Indonesia dengan redaksional Bahasa Indonesia.

Menu yang bisa di akses dalam situs ini mencakup:

Publikasi Nutrisi

Pada bagian ini Anda dapat mengunduh publikasi nutrisi secara gratis, seperti topik nutrisi awal untuk anak, nutrisi untuk penderita alergi, nutrisi olahraga dan nutrisi untuk penyakit seperti disfagia atau penyakit kritis. Ada 3000 tulisan yang telah dibagi ke dalam beberapa kategori untuk memudahkan Anda mendapatkan informasi yang diinginkan. Jika Anda tidak memiliki referensi, Anda dapat menggunakan kolom pencarian kami.

Video Nutrisi

Video nutrisi kami merupakan pembelajaran yang diberikan oleh ahli gizi terkemuka yang direkam di konferensi nutrisi global serta lokakarya yang membahas topik nutrisi secara luas. Diskusi ini gratis bagi anggota Nestlé Nutrition Institute dan mencakup semua topik nutrisi yang sedang hangat didiskusikan saat ini.

Berita Nutrisi Terkini

Ikuti perkembangan berita mengenai nutrisi melalui Nestlé Nutrition Institute dan organisasi lainnya dari seluruh dunia.

Kami juga meningkatkan kualitas dan daya akses situs ini untuk memudahkan seluruh member mengakses informasi didalam situs NNI baik internasional maupun Indonesia. Anda bisa membaca perbaikan perbaikan penting dalam situs ini melalui instruksi lewat video pada YouTube channel.